Idul Fitri Kali ini Berbeda!

Doc: internet

Adakah yang merasa hari raya Idul Fitri kali ini berbeda? Berbeda dari tahun lalu.

duniahalimah.com--Kemarin (10/4) selepas salat Idul Fitri dan bermaaf-maafan, kami memutuskan untuk mengunjungi makam leluhur yang berjarak sekitar 150 meter dari rumah. Sesampai di sana, pikiran dan perasaan menjadi-jadi, "Ini tempat berpulang selanjutnya." Air mata itu dengan ringannya jatuh mengenai pipi. 

Betapa bersyukur bisa sampai ke ramadan ini dan belum tentu tahun berikutnya akan berjumpa lagi. 

Ramadan telah pergi, akankah ibadah yang dilakukan sebulan lalu akan ikut pergi? Dialog dengan diri sendiri terus saja berkecamuk hingga akhirnya berhenti setelah disapa orang lain.

Namun, kecamuk itu tidak cukup di situ. Pada bagian waktu tertentu muncul renungan, "Hari raya kali ini berbeda." Dalam kurun satu tahun semua bisa berubah. Kehilangan, sakit, pengkhianatan, dan kematian menyulap sesuatu yang mulanya baik-baik saja menjadi penderitaan.

Sebagai orang yang sering di perantauan dan jarang pulang, saya kurang update dengan informasi orang-orang di rumah. Apabila Bapak tidak bercerita di telepon, saya tidak tahu. Baru tahu perubahan-perubahan yang terjadi ketika pulang seperti sekarang.

Hari raya tahun lalu si A masih sehat bugar, kini sakit. Tahun lalu si B masih mesra, tahun ini sudah berpisah. Tahun lalu si C masih ada, sekarang sudah pergi selamanya. 

"Begitulah hidup", apa yang hari ini dipunya dan bersama bisa saja kedepannya hilang. Sebaliknya, apa yang belum dipunya bisa jadi kedepannya Allah anugerahkan. Sungguh tidak ada daya dan upaya melainkan pertolongan-Nya. Ketika semesta mengizinkan sesuatu berubah, sangat singkat.

Saya sadari semua itu adalah wajar dalam hidup. Hanya saja kerapkali terabaikan, karena berambisi seakan semuanya berada digenggaman. Ya Robb ampuni kami! 

Nasehat para ulama, "Jadikan dunia di tanganmu bukan di hatimu." Doa saya di lain waktu, "Izinkan kami untuk tidak lagi khawatir dengan hal-hal duniawi." Aamiin.

Semoga kita semua masih diberikan kesempatan untuk berjumpa lagi dengan Ramadan berikutnya. 

Minal 'aidin wal faizin

Mohon maaf lahir dan batin

Selamat merayakan hari raya Idul fitri 1445 H.

Baca Juga: Merayakan Lebaran Virtual

Post a Comment

0 Comments